Juara 2 KSM  Tingkat Kabupaten Bireuen 2024

Juara 2 KSM Tingkat Kabupaten Bireuen 2024

Assalamu’alaikum Wr. Wb.

“Tak ada lelah yang sia-sia”, usaha yang disertai dengan kedisiplinan, belajar keras, dan kerja cerdas akan selalu berbanding lurus dengan hasil yang didapatkan. Ini terjadi pada dua siswa yang mewakili MTsN 5 Bireuen di ajang Kompetisi Sains Madrasah (KSM) tingkat Kabupaten Bireuen tahun 2024 yang diselenggarakan oleh Kementerian Agama, yaitu NAURA SAFIRA mendapat Juara 2 MTs/SMP  Matematika. Untuk itu saya Kepala MTsN 5 Bireuen Iskandar, S. Ag, M.Si mengucapkan Selamat atas prestasi yang telah berhasil diraih oleh ananda kami, juga kepada guru pendamping/pembimbing.

Memang, Allah SWT sangat mengerti akan hambanya. Setelah MTsN 5 Bireuen berikhtiar mencoba untuk selalu memperbaiki capaian prestasi khususnya prestasi akademik dan berhusnudzon akan apa yang sudah ditakdirkan hingga akhirnya prestasi di tingkat Kabupaten ini bisa diraih.

Beberapa tahun terakhir MTsN 5 Bireuen memang belum mempunyai kemewahan prestasi akademik, namun saya yakin akan pepatah yang mengatakan, “Man Jadda Wa Jada” yang berarti barang siapa yang bersungguh-sungguh pasti akan mendapatkan.

“Indikator guru sukses, jika bisa mengajak siswanya menjadi sukses”, kalimat ini yang saya harapkan terus menjadi cambuk bagi guru-guru di MTsN 5 Bireuen untuk terus mempersiapkan siswa-siswanya mengikuti berbagai kompetisi dan lomba-lomba di tingkat Provinsi dan Nasional. Terima kasih dan selamat menjemput prestasi berikutnya.

Wassalamu’alaikum Wr. Wb.

Kepala MTsN 5 Bireuen,

Iskandar, S. Ag, M.Si

 

Bagikan :

Prestasi Sekolah

175 Siswa MTsN 5 Bireuen Ikut As...
AKMI (Asasmen Kompetensi Madrasah Indonesia) sukses diselengga...
MONEV IKM-BK DARI PUSDIKLAT KEME...
Humas MTsN 5 Bireuen – Dalam rangka Monev Implementasi K...
PENGUMUMAN PPDB 2025/2026
PENGUMUMANPENERIMAAN PESERTA DIDIK BARU (PPDB) MTsN 5 BIREUEN ...

Agenda Sekolah

Selasa, 15 Oktober 2024
Pengisian Rapor UTS 2024
00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik
Selasa, 29 Maret 2022
Merdeka Belajar
00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik
Sabtu, 30 April 2022
Test Agenda
00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik

Pengumuman Sekolah

Jadwal (UAS) Ganjil 2024
PERPUSTAKAAN
Stop Bullying

Hubungi kami di : 081210317898

Kirim email ke kamimtsn5bireuenyes@gmail.com

by

Butuh Website Madrasah / Sekolah hubungi kami di MTsN 5 Bireuen